Perencanaan dan Perancangan Marina Plaza di Pantai Timur Surabaya

Gunawan, Roy Suganda (1994) Perencanaan dan Perancangan Marina Plaza di Pantai Timur Surabaya. Skripsi thesis, Universitas Widya Kartika.

[img] Text (ABSTRAK)
28 ROY SUGANDA GUNAWAN.pdf

Download (66kB)

Abstract

Latar belakang dari pemilihan judul tugas akhir ini adalah karena melihat keadaan Surabaya terutama kawasan Surabaya Timur yang memerlukan sebuah wadah yang dapat menampung pemenuhan akan kebutuhan primer, sekunder dan tersier dan kebutuhan akan rekreasi. Wadah ini dipilih dalam bentuk plaza yang diberi nama Marina Plaza. Tujuan dari penyusunan skripsi ini adalah merupakan salah satu syarat untuk mengerjakan tugas akhir bagi mahasiswa di dalam memperoleh gelar kesarjanaan strata satu di Universitas Widya Kartika Surabaya. Waktu penelitian / survey dilakukan sekitar 2 bulan yaitu bulan Agustus 1993 - September 1993. Pokok hasil penelitian adalah mengetahui hal-hal yang menyangkut proyek Plaza dan potensi apa yang dimiliki kawasan Surabaya Timur. Sebagai bahan studi banding dilakukan pada 3 buah Plaza. Obyek penelitian tidak hanya terbatas pada pengetahuan dalam merencanakan dan merancang sebuah Plaza namun juga mencari karakter atau citra Marina yang nantinya akan dipadukan pada Plaza tersebut. Pemilihan tapak selain beracu pada peraturan tata ruang kota Pantai Timur Surabaya juga mencari tapak yang unik dilokasi tersebut. Kesimpulannya, sebagai hasil akhir dibuatlah Perencanaan dan Perancangan global Marina Plaza dalam wujud konsep, gambar dan buku laporan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: SK.ARS Gun 28 1994
Subjects: N Fine Arts > NA Architecture > NA1-9428 Architecture
Divisions: Fakultas Teknik > Arsitektur
Depositing User: Staff Perpustakaan UWIKA
Date Deposited: 10 Aug 2022 07:02
Last Modified: 10 Aug 2022 07:02
URI: http://repository.widyakartika.ac.id/id/eprint/1829

Actions (login required)

View Item View Item