Analisis Keuangan Proyek Pembangunan Pangkalan Pendaratan Ikan (PPI) Oeba Kupang, NTT Dengan Metode Earned Value

Prasetyo, Fransiskus Xaverius Yuminto (2003) Analisis Keuangan Proyek Pembangunan Pangkalan Pendaratan Ikan (PPI) Oeba Kupang, NTT Dengan Metode Earned Value. Skripsi thesis, Universitas Widya Kartika.

[img] Text (ABSTRAK)
14 FRANSISKUS XAVERIUS YUMINTO PRASETYO.pdf

Download (57kB)

Abstract

Pada suatu proyek pembangunan biaya dan waktu sangat berpengaruh pada kinerja proyek.. Pada waktu pelaksanaan perlu diperhatikan pekerjaan yang terlambat dari jadwal bisa menyebabkan meningkatnya biaya. Untuk mengatasi keadaan tersebut pada saat pelaksanaan konstruksi diperlukan proses pengendalian biaya agar proyek dapat selesai dan biaya yang dipergunakan sesuai dengan rencana atau paling tidak mendekati apa yang direncanakan. Pengendalian biaya merupakan langkah akhir dari proses pengelolaan biaya proyek, yaitu mengusahakan agar penggunaan dan pengeluaran biaya sesuai dengan perencanaan berupa anggaran yang telah ditetapkan. Salah satu proses pengendalian yaitu dengan menggunakan metode earned value dimana dalam perapannya membengkaknya biaya dan keterlambatan dapat langsung diketahui, sehingga bisa dianalisa penyebabnya dan diperbaiki agar biaya dan waktu pekerjaan sesuai atau mendekati jadwal. Earned value juga bisa meramalkan perkiraan biaya untuk menyelesaikan suatu proyek, sehingga langsung diketahui biaya menyelesaikan proyek lebih kecil, sama atau bahkan lebih besar dari biaya rencana. Pada analisis keuangan proyek pembangunan pangkalan pendaratan ikan ( ppi ) Oeba minggu 21 – 36 biaya yang dikeluarkan lebih kecil dari biaya yang direncanakan dan waktu pekerjaan lebih cepat dari jadwal rencana. Perkiraan total biaya untuk menyelesaikan proyek lebih kecil dari total biaya proyek.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: SK.SIP Pra 14 2003
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General) > TA1-2040 Engineering (General). Civil engineering (General)
T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General) > TA1-2040 Engineering (General). Civil engineering (General) > TA190-194 Management of engineering works
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Sipil
Depositing User: Staff Perpustakaan UWIKA
Date Deposited: 26 Aug 2022 07:14
Last Modified: 26 Aug 2022 07:14
URI: http://repository.widyakartika.ac.id/id/eprint/1963

Actions (login required)

View Item View Item