Pengaruh Car, BOPO, LDR, NIM, Dan NPL Terhadap ROA Perusahaan Perbankan Di Bursa Efek Indonesia

Tanujaya, Gideon Saputra (2014) Pengaruh Car, BOPO, LDR, NIM, Dan NPL Terhadap ROA Perusahaan Perbankan Di Bursa Efek Indonesia. Skripsi thesis, Universitas Widya Kartika.

[img] Text (ABSTRAK)
ABSTRAK 96.pdf

Download (91kB)

Abstract

Perbankan mempunyai peran yang sangat vital dalam pencapaian tujuan nasional yang berkaitan dalam peningkatan dan perataan taraf hidup serta menunjang berjalannya roda perekonomian mengingat fungsinya sebagai lembaga intermediasi, penyelenggara transaksi pembayaran, serta alat transmisi kebijakan moneter. Dalam menjalankan fungsinya sebagai lembaga perantara, bank mendasarkan kegiatan usahanya pada kepercayaan masyarakat. Kinerja keuangan bank merupakan gambaran kondisi keuangan bank pada suatu periode tertentu baik mencakup aspek penghimpunan dana maupun penyaluran dananya. Penilaian kinerja keuangan perbankan merupakan salah satu faktor yang penting bagi perbankan untuk melihat bagaimana bank tersebut dalam melakukan kinerjanya apakah sudah baik atau belum. Tujuan utama operasional bank adalah mencapai tingkat profitabilitas yang maksimal. Profitabilitas merupakan kemampuan bank untuk menghasilkan atau memperoleh laba secara efektif dan efisien. ROA dipilih atau digunakan karena dapat memperhitungkan kemampuan manajemen bank dalam memperoleh laba secara keseluruhan. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui pengaruh variabel Capital Adequacy Ratio (CAR), Beban Operasional Pendapatan Operasional (BOPO), Loan to Deposit Ratio (LDR), Net Interest Margin (NIM), dan Non Performing Loan (NPL) terhadap Return On Asset (ROA) perusahaan perbankan di Bursa Efek Indonesia. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah laporan tahunan dari perusahaan perbankan pada tahun 2009-2012. Variabel dependen yang digunakan dalam penelitian ini adalah ROA sedangkan variabel independen yang digunakan adalah CAR, BOPO, LDR, NIM, dan NPL. Pengujian hipotesis yang digunakan adalah uji regresi linier berganda. Kalau dilihat dari uji F dapat disimpulkan bahwa terdapat hubungan linier antar variabel dan dari hasil uji t menunjukan bahwa CAR, BOPO, LDR, dan NIM berpengaruh terhadap ROA perusahaan perbankan di Bursa Efek Indonesia sedangkan NPL tidak berpengaruh terhadap ROA perusahaan perbankan di Bursa Efek Indonesia. Saran dalam penelitian ini ditujukan untuk Perusahaan perbankan, nasabah, Investor serta peneliti berikutnya.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: SK.AK Tan 96 2014
Uncontrolled Keywords: Capital Adequacy Ratio (CAR), Beban Operasional Pendapatan Operasional (BOPO), Loan to Deposit Ratio (LDR), Net Interest Margin (NIM), Non Performing Loan (NPL), dan Return On Assets (ROA).
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5001-6182 Business > HF5601 Accounting
Divisions: Fakultas Ekonomi > Program Studi Akuntansi
Depositing User: Perpustakaan UWIKA
Date Deposited: 07 Sep 2022 05:50
Last Modified: 07 Sep 2022 05:50
URI: http://repository.widyakartika.ac.id/id/eprint/2023

Actions (login required)

View Item View Item