Peranan Perencanaan dan Pengawasan Produksi untuk Mencapai Kualitas Daun Pintu yang Baik Pada PT. "PGL” di Surabaya

Gondowijoyo, Emi (1996) Peranan Perencanaan dan Pengawasan Produksi untuk Mencapai Kualitas Daun Pintu yang Baik Pada PT. "PGL” di Surabaya. Skripsi thesis, Universitas Widya Kartika.

[img] Text (ABSTRAK)
83. EMI GONDOWIJOYO.pdf

Download (889kB)

Abstract

Berproduksi dan dapat menghasilkan kualitas produk yang baik dan diselesaikan tepat pada waktunya dengan harapan mendapatkan keuntungan merupakan tujuan perusahaan. Dalam mencapai tujuan tersebut diperlukan bagian Perencanaan dan Pengawasan Produksi (PPC) untuk menentukan dan menetapkan kegiatan-kegiatan produksi yang akan dilakukan serta mengawasi kegiatan pelaksanaan dari proses hingga hasil produksi. Dalam hal ini penulis melakukan survey pada PT. "PGL" di Surabaya dengan produksi daun pintu. Perusahaan menghadapi masalah pada bagian Perencanaan dan Pengawasan Produksi yang kurang adanya koordinasi dalam pelaksanaannya sehingqa jumlah produk yang rusak mengalami peningkatan dan pada tahun 1995 terdapat kerusakan yang melebihi standar sebesar 0,09. Untuk itu digunakan peta control P serta pengujian hipotesa kerja dengan menggunakan analisis regresi linier berganda yaitu uji F test dan t test. Dari hasil penelitian diketahui.bahwa terdapat hubungan atau pengaruh antara produktivitas tenaga kerja, jumlah mesin dan peralatan serta frekuensi pengawasan terhadap jumlah produk yang baik Dari ketiga variabel tersebut. frekuensi pengawasan mempunyai pengaruh yang paling kuat terhadap meningkatnya jumlah produk yang baik karena adanya pengawasan yang teratur dan kontinyu maka para pekerja dapat lebih teliti dalam melaksanakan pekerjaannya. Oleh sebab itu diharapkan bagi perusahaan PT. "PGL" di Surabaya untuk menetapkan suatu pembagian tugas yang jelas pada seluruh bagian produksi sehingga proses produksi dapat berjalan dengan lancar.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: SK.EKO Gon 83 1996
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28-70 Management. Industrial Management
T Technology > TS Manufactures > TS1-2301 Manufactures > TS155-194 Production management. Operations management
Divisions: Fakultas Ekonomi > Program Studi Manajemen
Depositing User: Staff Perpustakaan UWIKA
Date Deposited: 07 Dec 2022 02:33
Last Modified: 07 Dec 2022 02:33
URI: http://repository.widyakartika.ac.id/id/eprint/3007

Actions (login required)

View Item View Item