Analisis Manajemen Waktu Dan Biaya Konstruksi Pada Pembangunan Saluran Udara Tegangan Tinggi ( SUTT ) 150 KV” (Studi Kasus Tayan-Sandai Section 1 Kabupaten Sanggau Provinsi Kalimantan Barat)

Iqbal, Muhammad (2025) Analisis Manajemen Waktu Dan Biaya Konstruksi Pada Pembangunan Saluran Udara Tegangan Tinggi ( SUTT ) 150 KV” (Studi Kasus Tayan-Sandai Section 1 Kabupaten Sanggau Provinsi Kalimantan Barat). Skripsi thesis, Universitas Widya Kartika.

[img] Text (ABSTRAK)
Cover Abstrak 21123005 Muhammad Iqbal.pdf

Download (2MB)

Abstract

Pembangunan Saluran Udara Tegangan Tinggi (SUTT) 150 kV merupakan infrastruktur penting untuk mendukung pertumbuhan ekonomi dan pemerataan energi di Indonesia. Penelitian ini menganalisis manajemen waktu dan biaya pada proyek pembangunan SUTT 150 kV Tayan–Sandai Section 1 di Kabupaten Sanggau, Kalimantan Barat. Metode yang digunakan meliputi Work Breakdown Structure (WBS) dan Critical Path Method (CPM) dengan bantuan Microsoft Project untuk menyusun jadwal dan menentukan lintasan kritis. Data penelitian diperoleh dari Bill of Quantity (BOQ), time schedule (S-Curve), laporan mingguan, serta observasi lapangan pada tiga titik tower berbeda kondisi medan (T.12, T.58, T.94R). Hasi menunjukkan keterlambatan proyek dipicu oleh hambatan akses lokasi, pembebasan lahan, dan kendala teknis. Analisis CPM digunakan untuk penjadwalan ulang serta penerapan metode percepatan (fast track) guna mengurangi durasi dan biaya tidak langsung akibat keterlambatan. Biaya proyek meningkat dari Rp 124.997.490.860 menjadi Rp 153.364.840.000 akibat amandemen pekerjaan. Penelitian ini merekomendasikan penggunaan perencanaan terstruktur, optimasi lintasan kritis, dan koordinasi lapangan yang lebih baik agar proyek dapat selesai tepat waktu dan sesuai anggaran.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: SK.SIP Iqb 49 2025
Uncontrolled Keywords: Manajemen Proyek, Waktu dan Biaya, SUTT 150 kV, CPM, WBS, Microsoft Project, Lintasan Kritis.
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General) > TA1-2040 Engineering (General). Civil engineering (General)
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Sipil
Depositing User: Perpustakaan UWIKA
Date Deposited: 09 Jan 2026 03:47
Last Modified: 09 Jan 2026 04:19
URI: http://repository.widyakartika.ac.id/id/eprint/3591

Actions (login required)

View Item View Item