Winarti, Erna (1994) Perancangan Sistem Informasi untuk Meningkatkan Kelancaran Sistem Distribusi PT.Sanmaru Food Manufacturing Co.Ltd. Skripsi thesis, Universitas Widya Kartika.
Text (ABSTRAK)
21 ERNA WINARTI.pdf Download (590kB) |
Abstract
Faktor pendistribusian hasil-hasil produksi ke distributor adalah bagian yang penting dalam suatu perusahaan. Distribusi hasil produksi yang dikerjakan secara cepat dan tepat akan menghasilkan sistem distribusi yang handal. Sistem distribusi yang digunakan pada PT. Sanmaru saat ini masih dilakukan secara manual, sehingga pelayanan pihak perusahaan terhadap para distributor meniadi kurang efisien dan efektif . bahkan sering pernintaan distributor terlupakan. Begitu pula dengan cara pengarsipan yang tidak teratur akn menghasilkan laporan yang kurang baik sehingga hal ini mempengaruhi pengambilan keputusan. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisa sistem yang ada saat ini dan membuat rancangan sistem distribusi, serta menambah daya guna komputer yang telah ada. Hasil sistem distribusi yang dirancang adalah sistem penerimaan order sampai sistem pengiriman barang ke distributor, sistem perhitungan target penjualan distributor serta sistem perhitungan prosentase pemenuhan. Sistem distribusi yang dirancang berguna untuk memberi informasi hasil penjualan yang tepat bagipimpina bagian distribusi serta memberi pelayanan yang tepat waktu kepada distributor. Sistem yang dirancang ditekankan pada pencatatan data pada bagian distribusi dan pada bagian gudang. Pencatatan ini penting karena kegiatan ini akan menghasilkan Iaporan yang akan digunakan pimpinan bagian distribusi untuk rnengambil keputusan. Kesimpulan dari perancangan ini adalah dengan digunakannya komputer pada sistem distribusi sangat membantu dalarn perolehan laporan yang mudah dan tepat.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information: | SK.INF Win 21 1994 |
Subjects: | T Technology > T Technology (General) T Technology > TS Manufactures |
Divisions: | Fakultas Teknik > Teknik Informatika |
Depositing User: | Magang Perpustakaan Uwika |
Date Deposited: | 05 Aug 2022 07:01 |
Last Modified: | 05 Aug 2022 07:01 |
URI: | http://repository.widyakartika.ac.id/id/eprint/1790 |
Actions (login required)
View Item |