Analisis kelayakan penambahan aktiva tetap untuk membantu pengambilan keputusan manajer melakukan pembelian pada CV. WMG di Surabaya

Lie, Charles Lumanto (2012) Analisis kelayakan penambahan aktiva tetap untuk membantu pengambilan keputusan manajer melakukan pembelian pada CV. WMG di Surabaya. Skripsi thesis, Universitas Widya Kartika.

[img] Text (ABSTRAK)
ABSTRAK 25.pdf

Download (12kB)

Abstract

Dalam perkembangannya, permintaan produk gas alam terutama produk oksigen mengalami peningkatan, karena semakin banyaknya usaha yang menggunakan produk tersebut untuk proses produksinya, hal ini mendorong perusahaan untuk mempertimbangkan kelayakan penambahan aktiva tetap berupa mesin produksi oksigen. Pertimbangan tersebut dilakukan dengan menggunakan data-data penjualan, laba rugi dan arus kas tahun 2009 dan 2010, serta menggunakan metode seperti Payback Period (PP), Net Present Value (NPV), Internal Rate of Return (IRR), Profitability Index (PI). Dari pertimbangan tersebut, maka tujuan analisis ini adalah untuk mengetahui dan mengkaji kelayakan penambahan aktiva tetap pada CV. WMG dalam membantu manajerial mengambil keputusan untuk melakukan pembelian atau tidak. Berdasarkan itu, maka akan digunakan dua alternatif yang memenuhi kriteria dari empat kriteria yang ada, yaitu pembelian secara tunai dan pembelian secara kredit dengan melakukan pinjaman ke Bank BCA. Penambahan aktiva tetap secara tunai dapat dilaksanakan, dimana NPV sebesar Rp 849.326.337,69; PI sebesar 6,14743234963; PP selama 9 bulan 26 hari, dan IRR sebesar 130,963%. Sedangkan secara kredit dapat dilaksanakan, dimana nilai NPV sebesar Rp 333.537.919,46; PI sebesar 1,74325998765; PP selama 2 tahun 11 bulan 9 hari, dan IRR sebesar 36,979%. Berdasarkan analisis terhadap beberapa aspek yang mendukung seperti dari segi operasional, ketersediaan dana atau pembiayaan, kapasitas mesin produksi, hingga tujuan perusahaan. Maka dapat membantu perusahaan memutuskan alternatif yang lebih baik dalam hal melakukan investasi penambahan aktiva dari beberapa alternatif yang ada sehingga perusahaan dapat mengambil keputusan yang lebih tepat untuk membeli aktiva tetap atau tidaknya, sehingga keputusan tersebut tidak akan menimbulkan kendala dimasa yang akan datang.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: SK.AK Lie 25 2012
Uncontrolled Keywords: Aktiva Tetap, Payback Period (PP), Net Present Value (NPV), Internal Rate of Return (IRR), Profitability Index (PI)
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5001-6182 Business > HF5601 Accounting
Divisions: Fakultas Ekonomi > Program Studi Akuntansi
Depositing User: Perpustakaan UWIKA
Date Deposited: 12 Sep 2022 03:57
Last Modified: 12 Sep 2022 03:57
URI: http://repository.widyakartika.ac.id/id/eprint/2067

Actions (login required)

View Item View Item