Kurniawan, Rizky Delli (2007) Analisis Perbandingan Kinerja Keuangan PT. Semen Gresik Tbk. Sebelum dan Sesudah Go Public di BEI. Skripsi thesis, Universitas Widya Kartika.
Text (ABSTRAK)
ABSTRAK 100.pdf Download (9kB) |
Abstract
Seperti kita ketahui dalam perkembangan dunia usaha dewasa ini banyak persaingan. Kondisi ini merupakan ancaman bagi perusahaan, sehingga menjadi tanggung jawab perusahaan untuk mengatasi ancaman ini dengan melakukan cara kerja yang efektif dan efisien. Untuk menilai cara kerja yang efektif dan efisien ini maka diperlukan peran analisis laporan keuangan untuk menilai kinerja keuangan perusahaan. Pada penelitian ini penulis mengukur kinerja keuangan PT. Semen Gresik Tbk. Dengan menggunakan analisis rasio keuangan yaitu membandingkan laporan keuangan sebelum dan sesudah Go Public selama tiga tahun (sebelum Go Public tahun 1988-1990 dan sesudah Go Public tahun 1992-1994). Analisis rasio yang digunakan meliputi rasio likuiditas, solvabilitas, aktivitas, dan profitabilitas. Hasil pengukuran ini dapat mengetahui kecenderungan perbedaan kinerja keuangan perusahaan sebelum dan sesudah Go Public. Setelah dianalisis berdasarkan analisis rasio, maka hasil penelitian menunjukkan bahwa kinerja keuangan PT. Semen Gresik Tbk. Sebelum Go Public cenderung lebih baik dibandingkan sesudah Go Public. Baik dilihat dari rasio likuiditas, solvabilitas, aktivitas, dan profitabilitas. Sedangkan penilaian kinerja berdasarkan perhitungan Uji t bahwa kinerja keuangan baik sebelum dan sesudah Go Public cenderung tidak ada perbedaan kinerja yang cukup signifikan. Tingkat likuiditas sesudah Go Public lebih baik dibandingkan sebelum Go Public. Hal ini terjadi karena pada tahun 1992 current ratio dan quick ratio memiliki nilai yang sangat tinggi. Jadi meskipun pada tahun berikutmya mengalami penurunan, akan tetapi nilai dari current ratio dan quick ratio ini dapat menutup terjadinya penurunan pada tahun berikutnya, sehingga likuiditas sesudah Go Public lebih baik daripada sebelum Go Public. Hasil kinerja berdasarkan perhitungan Uji t tidak ada perbedaan yang menunjukkan bahwa manajemen, dalam hal ini perusahaan telah melakukan cara kerja yang efektif dan efisien baik sebelum dan sesudah Go Public. Hasil penelitian penulis ini diharapkan dapat digunakan untuk menilai keberhasilan kinerja perusahaan dalam menjalankan usahanya dan menjadi acuan bagi perusahaan terutama untuk meningkatkan kinerja perusahaan dimasa yang akan datang.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information: | SK.AK Kur 100 2007 |
Subjects: | H Social Sciences > HF Commerce > HF5001-6182 Business > HF5601 Accounting |
Divisions: | Fakultas Ekonomi > Program Studi Akuntansi |
Depositing User: | Perpustakaan UWIKA |
Date Deposited: | 24 Oct 2022 06:11 |
Last Modified: | 24 Oct 2022 06:11 |
URI: | http://repository.widyakartika.ac.id/id/eprint/2580 |
Actions (login required)
View Item |