Lee, Michael (2025) RANCANG BANGUN GAME PERTEMPURAN SEPULUH NOPEMBER BERBASIS DESKTOP SEBAGAI PENDUKUNG MEDIA PENGENALAN SEJARAH. Skripsi thesis, Universitas Widya Kartika.
|
Text (ABSTRAK)
Cover Abstrak 31121019 Michael Lee.pdf Download (1MB) |
Abstract
Perang Sepuluh Nopember yang terjadi di surabaya merupakan peristiwa penting dalam sejarah Indonesia. Peristiwa ini mencerminkan semangat rakyat dalam melawan sekutu yang ingin mengambil alih kebebasan kita. Untuk mengenalkan kembali nilai-nilai perjuangan, maka diperlukan media pembelajaran yang menarik dan relevan, yaitu game. Game yang pernah ada seperti RPG Horror Survival dan Roguelite Tower Defense, keduanya memberikan hiburan dengan memberikan informasi sejarah dan pendidikan. Usulan lain genre adalah roguelite dan puzzle yang sedang naik daun dikarenakan keseruan yang didapat dari memecahkan sesuatu yang gaduh menjadi teratur. Game ini tidak hanya bertujuan memberikan hiburan, tetapi juga meningkatkan pengetahuan dan ketertarikan pengguna terhadap sejarah Indonesia. Dengan itu aplikasi yang dibuat memberikan tantangan dalam game, di mana pengguna dilatih untuk berfikir kritis dan memecahkan masalah, sekaligus menyerap informasi historis secara informatif dan menyenangkan. Adapun hasil pembelajarannya adalah 79.03% dari 21 responden setuju bahwa aplikasi yang dikembangkan berjalan baik dan 85.71% dari 21 responden menunjukan bahwa cerita di dalam game sudah memberikan pengenalan terhadap cerita Sepuluh Nopember.
| Item Type: | Thesis (Skripsi) |
|---|---|
| Additional Information: | SK.INF Lee 245 2025 |
| Uncontrolled Keywords: | Pertempuran 10 Nopember, Game, Puzzle, Roguelite, Sejarah |
| Subjects: | T Technology > T Technology (General) > T1-995 Technology (General) |
| Divisions: | Fakultas Teknik > Teknik Informatika |
| Depositing User: | Perpustakaan UWIKA |
| Date Deposited: | 13 Jan 2026 09:06 |
| Last Modified: | 13 Jan 2026 09:06 |
| URI: | http://repository.widyakartika.ac.id/id/eprint/3609 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |
