Studi Analisis Variasi Tipe Pengaku Diagonal pada Struktur Bangunan Baja Bertingkat

Halim, Clement Kristanto (2020) Studi Analisis Variasi Tipe Pengaku Diagonal pada Struktur Bangunan Baja Bertingkat. Skripsi thesis, Universitas Widya Kartika.

[img] Text (ABSTRAK)
Abstrak.pdf

Download (371kB)

Abstract

Pada studi ini dilakukan analisis terhadap kinerja struktur bangunan baja bertingkat (5, 10 dan 15 lantai) dengan 3 variasi tipe pengaku diagonal (Inverted V, Single Diagonal dan X-Bracing) dan gedung terbuka. Analisis dilakukan dengan bantuan software SAP 2000 v14. Hasil dari analisis ini akan dibandingkan dari 4 tipe gedung dan 3 jenis ketinggian. Melalui studi analisis ini dilakukan perbandingan perpindahan dan simpangan masing-masing gedung. Gedung dengan tambahan pengaku diagonal memiliki nilai perpindahan yang lebih kecil dibanding struktur gedung terbuka. Gedung dengan tipe pengaku diagonal X-Bracing mampu mereduksi perpindahan paling besar dengan presentase 30,78% untuk gedung 5 lantai, 25,16% untuk gedung 10 lantai dan 18,84% untuk gedung 15 lantai. Taraf kinerja struktur bangunan tiap gedng lantai rata-rata termasuk dalam Immediate Occupancy untuk semua variasi pengaku diagonal. Hal ini menunjukkan bahwa penggunaan tipe pengaku diagonal Single Diagonal paling efektif dapat meningkatkan kekakuan, kekuatan dan stabilitas struktur.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: SK.SIP Hal 12 2020
Uncontrolled Keywords: struktur baja, bracing, perpindahan, simpangan, kinerja
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General) > TA1-2040 Engineering (General). Civil engineering (General)
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Sipil
Depositing User: Perpustakaan UWIKA
Date Deposited: 09 Jun 2020 22:51
Last Modified: 09 Jun 2020 22:51
URI: http://repository.widyakartika.ac.id/id/eprint/983

Actions (login required)

View Item View Item