Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Produktivitas Kerja Karyawan Bagian Produksi pada CV. Varia Surabaya

Ronny, H. Eric (2004) Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Produktivitas Kerja Karyawan Bagian Produksi pada CV. Varia Surabaya. Skripsi thesis, Universitas Widya Kartika.

[img] Text (ABSTRAK)
282. ERIC RONNY H.pdf

Download (88kB)

Abstract

Dalam negara yang sedang berkembang, ternyata sumber daya manusia memegang peranan yang sangat penting dalam kehidupan ekonomi suatu negara, dan faktor tenaga kerja merupakan salah satu faktor produksi yang memberikan kontribusi penting terhadap maju mundurnya suatu perusahaan. Manajemen perusahaan harus dapat memberdayakan manusia secara efektif dan efisien dengan cara mencari tenaga kerja yang trampil, ahli dan cakap dalam bidangnya. Dalam hal ini perusahaan tidak lagi memandang tenaga kerja sebagai biaya yang dikeluarkan tetapi sebaliknya perusahaan menganggap tenaga kerja sebagai asset atau kekayaan yang mutlak harus ada. Untuk memperoleh hasil kerja karyawan yang optimal, maka perlu diperhatikan hal-hal yang menyangkut kemampuan dan kemauan dari karyawan yang ada dalam perusahaan, Oleh karena itu untuk memperoleh tenaga kerja yang berkualitas, perusahaan di dalam perencanaan dan pelaksanaan serta pengembangan harus dilakukan dengan baik dan secermat mungkin, karena berhasil tidaknya suatu perusahaan dalam mencapai tujuan tidak terlepas dari prestasi kerja karyawan.Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor apa yang mempengaruhi produktivitas kerja karyawan. Analisis yang digunakan adalah uji F yaitu untuk mengetahui hubungan secara simultan atau serempak terhadap variabel terikat dan uji T yaitu untuk mengetahui hubungan variabel bebas secara parsial masing-masing variabel terikat. Dan jumlah responden adalah 60 orang. Hasil penelitian menunjukkan adanya pengaruh serempak variabel bebas yaitu tingkat absensi, upah karyawan dan jaminan sosial terhadap produktivitas kerja karyawan dengan nilai F hitung sebesar 6,385 dan nilai F tabel sebesar 2,776. Secara parsial, upah karyawan (X2) mempunyai pengaruh paling dominan terhadap produktivitas kerja, dengan T hitung sebesar 3,073 dan tingkat absensi (X1) dengan T hitung sebesar 2,340 juga berpengaruh terhadap produktivitas kerja, sedangkan jaminan sosial (X3) dengan T hitung sebesar 2,130 sedikit berpengaruh terhadap produktivitas kerja karyawan. Melalui hasil uji hipotesis T ini menunjukkan bahwa faktor yang dominan dalam mempengaruhi produktivitas kerja karyawan bagian produksi adalah variabel upah karyawan dengan nilai T hitung sebesar 3,073.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: SK.EKO Ron 282 2004
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5001-6182 Business > HF5549-5549.5 Personnel management. Employment management
Divisions: Fakultas Ekonomi > Program Studi Manajemen
Depositing User: Perpustakaan UWIKA
Date Deposited: 29 Nov 2022 02:29
Last Modified: 29 Nov 2022 02:29
URI: http://repository.widyakartika.ac.id/id/eprint/2949

Actions (login required)

View Item View Item