Penggunaan Teknik Membaca Drill Guna Meningkatkan Pemahaman Siswa Terhadap Kosa Kata Pelajaran Bahasa Mandarin Pada Siswa Kelas VB SD YPPI III Donokerto Surabaya

Merlin, Merlin (2013) Penggunaan Teknik Membaca Drill Guna Meningkatkan Pemahaman Siswa Terhadap Kosa Kata Pelajaran Bahasa Mandarin Pada Siswa Kelas VB SD YPPI III Donokerto Surabaya. Skripsi thesis, Universitas Widya Kartika.

[img] Text (ABSTRAK)
06 MERLIN-12-14.pdf

Download (182kB)

Abstract

Di dunia terdapat berbagai macam bahasa, salah satunya adalah bahasa Mandarin, Penguasaan berbagai bahasa asing sangat diperlukan untuk mempermudah seseorang untuk berkomunikasi dengan orang lain. Banyak teknik dan media pembelajaran yang dapat digunakan untuk mempelajari suatu bahasa, salah satu teknik dan media pembelajaran yang dapat digunakan untuk mempelajari suatu bahasa asing terutama bahasa Mandarin adalah teknik pembelajaran drill dan media flash card. Dikarenakan objek penelitian yang diteliti adalah siswa sekolah dasar, maka dalam penelitian Tugas Akhir ini penulis mengemukakan judul "Penggunaan Teknik Membaca Drill Guna Meningkatkan Pemahaman Siswa Terhadap Kosakata Bahasa Mandarin Pada Siswa Kelas VB SD YPPI II Donokerto Surabaya. Pada saat penelitian berlangsung, penulis menggunakan jenis metode penelitian kuantitatif dan kualitatif Kemudian instrument penelitian yang penulis gunakan adalah observasi dan tes evaluasi yang digunakan untuk mengumpulkan data-data yang diperlukan. Tes evaluasi yang diberikan bertujuan untuk mengetahui tingkat penguasaan siswa terhadap kosakata yang telah diajarkan, tes tersebut terdiri dari tes lisan membaca kosakata dan 13 butir soal tes tertulis. Kegiatan penelitian yang dilakukan adalah dengan memperlihatkan kepada siswa kertas bergambar/flash card, kemudian menggunakan teknik membaca drill untuk mempermudah siswa agar dapat menguasai materi yang dipelajari dengan baik. Hasil dari penelitian ini adalah dari 17 siswa kelas VB terdapat 65% (11 siswa) yang memenuhi SKBM sedangkan terdapat 35% (6 siswa) yang tidak memenuhi SKBM. Dari hasil penjelasan diatas, penulis dapat menarik kesimpulan bahwa pembelajaran bahasa Mandarin dengan menggunakan teknik membaca drill dan media flash card dapat membantu siswa untuk menguasai kosakata bahasa Mandarin yang diajarkan. Teknik membaca drill tersebut juga dapat meningkatkan keterampilan berbahasa Mandarin siswa, khususnya keterampilan membaca.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: SK.BT Mer 06 2013
Uncontrolled Keywords: Teknik Pembelajaran, Teknik Drill, Membaca, Kosakata.
Subjects: L Education > L Education (General)
P Language and Literature > PL Languages and literatures of Eastern Asia, Africa, Oceania > PL1-8844 Languages of Easter n Asia, Africa, Oceania > PL1001-3208 Chinese language and literature
Divisions: Fakultas Sastra dan Pendidikan Bahasa > Pendidikan Bahasa Mandarin
Depositing User: Staff Perpustakaan UWIKA
Date Deposited: 02 Sep 2022 04:19
Last Modified: 02 Sep 2022 04:19
URI: http://repository.widyakartika.ac.id/id/eprint/1985

Actions (login required)

View Item View Item