Pengaruh Kualitas Layanan, Produk dan Harga Terhadap Keputusan Pembelian Di Supermarket CASA Surabaya

Wijayanti, Liliani (2009) Pengaruh Kualitas Layanan, Produk dan Harga Terhadap Keputusan Pembelian Di Supermarket CASA Surabaya. Skripsi thesis, Universitas Widya Kartika.

[img] Text (ABSTRAK)
Pdf Skripsi-10.pdf

Download (3MB)

Abstract

Pada masa sekarang ini perkembangan dunia sangatlah cepat sehingga perkembangan ini membawa perubahan terhadap pola kehidupan masyarakat, khususnya di kota- kota besar. Salah satu dari perubahan itu adalah kegiatan berbelanja. Perkembangan dunia usaha ini di tandai dengan banyaknya bermunculan Supermarket di Surabaya dan salah satunya adalah Supermarket Casa. Pada penelitian ini penulis ingin mengetahui apakah kualitas layanan, produk dan harga mempengaruhi keputusan pembelian di Supermarket Casa Surabaya. Pengambilan obyek dalam penelitian ini yaitu pada Supermarket Casa Jl. Manyar Kertoarjo 23 -25, Surabaya. Sedangkan untuk perhitungannya menggunakan alat bantu komputer program SPSS for windows versi 10.00. Secara parsial variabel kualitas layanan (X1) dan harga (X3) berpengaruh terhadap keputusan pembelian di Supermarket Casa Surabaya. Hal ini diketahui berdasarkan Uji T yang menunjukkan nilai Thitung kedua variabel tersebut lebih besar dari nilai Ttabel. Dengan kata lain ada pengaruh secara signifikan dari variabel kualitas layanan (X1) dan harga (X3) dalam keputusan pembelian (Y). Secara parsial variabel produk (X2), tidak berpengaruh terhadap keputusan pembelian di Supermarket Casa Surabaya. Hal ini diketahui berdasarkan Uji T yang menunjukkan nilai Thitung variabel tersebut lebih kecil dari nilai Ttabel. Dengan kata lain tidak ada pengaruh secara signifikan dari variabel produk (X2) dalam keputusan pembelian (Y).

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: SK.EKO Wij 481 2009
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory > HB1-3840 Economic theory. Demography > HB221-236 Price
H Social Sciences > HF Commerce > HF5001-6182 Business > HF5410-5417.5 Marketing. Distribution of products
H Social Sciences > HF Commerce > HF5001-6182 Business > HF5460-5469.5 Department stores. Mail order business. Supermarkets. Convenience stores
Divisions: Fakultas Ekonomi > Program Studi Manajemen
Depositing User: Staff Perpustakaan UWIKA
Date Deposited: 19 Oct 2022 03:45
Last Modified: 19 Oct 2022 03:46
URI: http://repository.widyakartika.ac.id/id/eprint/2526

Actions (login required)

View Item View Item