Wijaya, Rachmad (2011) Analisis Kualitas, Harga, dan Merek Terhadap Keputusan Pembelian Belgian Malinois Pada VON LIEM KENNEL Surabaya. Skripsi thesis, Universitas Widya Kartika.
Text (ABSTRAK)
ABSTRAK.pdf Download (7kB) |
Abstract
Belgian Malinois adalah anjing pintar yang banyak diminati konsumen, penggunaan dari anjing ini ada yang menggunakan untuk anjing jaga ada pula yang menggunakan anjing ini dalam kejuaraan anjing karyaguna.sehingga banyak konsumen yang berminat terhadap anjing jenis ini. Dari penelitian ini penulis ingin mengetahui apakah Kualitas, Harga, dan Merek mempengaruhi dalam Keputusan Pembelian anjing Belgian Malinois. Selain itu peneliti juga ingin mengetahui variabel manakah yang berpengaruh dominan terhadap Keputusan Pembelian Belgian Malinois. Dengan obyek penelitian yang digunakan adalah Von Liem Kennel jalan Kartini 92 Surabaya. Berdasarkan hasil perhitungan uji F menunjukkan adanya pengaruh secara bersamaan antara variabel bebas dengan variabel terikat, terbukti dengan diperoleh Fhitung 16.243 > Ftabel 2,92. Berarti ada pengaruh serempak antara variabel Kualitas (X1), Harga (X2), dan Merek (X3) dalam Keputusan Pembelian (Y). Secara parsial variabel Kualitas berpengaruh dominan terhadap Keputusan Pembelian anjing Belgian Malinois. Hal ini berdasarkan nilai Beta pada Standardized Coefficients yaitu 0.696 dan berdasarkan uji t diperoleh thitung 5,829 > ttabel 1,706 sehingga H0 ditolak,dengan kata lain ada pengaruh secara signifikan dari variabel Kualitas (X1) Keputusan Pembelian (Y). Secara parsial variabel Harga berpengaruh terhadap Keputusan Pembelian anjing Belgian malinois. Hal ini berdasarkan uji t, yaitu diperoleh thitung 2.322 > ttabel 1,706 sehingga H0 ditolak, dengan kata lain ada pengaruh secara signifikan dari variabel Harga (X2) dalam Keputusan Pembelian (Y). Secara parsial variabel Merek berpengaruh terhadap Keputusan Pembelian anjing Belgian Malinois. Hal ini berdasarkan uji t, yang diperoleh thitung 2.575 > ttabel 1,706 sehingga H0 ditolak,dengan kata lain ada pengaruh secara signifikan dari variabel Merek (X3) terhadap Keputusan Pembelian (Y).
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information: | SK.EKO Wij 25 2011 |
Subjects: | H Social Sciences > HB Economic Theory > HB1-3840 Economic theory. Demography > HB221-236 Price H Social Sciences > HF Commerce > HF5001-6182 Business > HF5437-5444 Purchasing. Selling. Sales personnel. Sales executives |
Divisions: | Fakultas Ekonomi > Program Studi Manajemen |
Depositing User: | Staff Perpustakaan UWIKA |
Date Deposited: | 22 Sep 2022 05:59 |
Last Modified: | 22 Sep 2022 05:59 |
URI: | http://repository.widyakartika.ac.id/id/eprint/2230 |
Actions (login required)
View Item |