Sanjaya, Tantri Yuanita (2009) Pengaruh Brand Awareness, Brand Image, Brand Knowledge Terhadap keputusan Pembelian Rokok DJI SAM SOE di Surabaya. Skripsi thesis, Universitas Widya Kartika.
Text (ABSTRAK)
Tantri-11105024-10.pdf Download (187kB) |
Abstract
Dewasa ini pelanggan menghadapi semakian banyak pilihan produk dalam bentuk barang maupun jasa. Umumnya sebuah merek mengedepankan manfaat yang berhubungan langsung dengan sebuah produk. Merek dikenalkan kepada masyarakat melalui media cetak maupun media elektronik dengan adanya banyak persaingan dalam industri rokok kretek di surabaya produk rokok kretek DJI SAM SOE masih mendapat hati di masyarakat dan apakah dengan produk rokok DJI SAM SOE yang cukup lama terkenal masih dapat bertahan di hati masyarakat saat ini. Variabel bebas yang ada dalam penelitian ini dan terdiri dari : brand awareness (X1), brand image (X2), brand knowledge (X3) terhadap variabel terikat (Y) keputusan memilih produk DJI SAM SOE yang bertujuan untuk membuktikan apakah ketiga variabel tersebut mempengaruhi keputusan kaum laki –laki dalam memilih produk rokok DJI SAM SOE dalam penelitian ini digunakan uji reliabilitas, uji validitas, uji regresi linier berganda, dan uji hipotesis yang menggunakan hasil olahan dari komputer SPSS ver 10.0. nilai koefisiendeterminasi berganda sebesar 53.2% menyatakan bahwa 3 veriabel bebas berpengaruh secara bersama-sama terhadap keputusan memilih produk rokok DJI SAM SOE sedangkan 46.8% dipengaruhi oleh faktor lain. Pada uji t menyatakan bahwa variabel bebas yang terdiri dari X1 (-3.877), X2 (6.570), dan X3 (5.987) memiliki hasil yang signifikan dan berpengaruh secara parsial terhadap variabel terikat (Y), hal ini dapat dibuktikan dengan melihat hasil dari t hitung yang lebih besar dari t tabel sebesar 1.980. Sedang pada uji F menyatakan adanya pengaruh secara simultan antar variabel bebas (X) terhadap variabel terikat (Y), hal ini dapat dibuktikan dengan melihat hasil F hitung sebesar 34.089 lebih besar dari F tabel 2.68. Dari hasil hasil analisis, maka dapat dinyatkan bahwa variable X1 yang adalah brand awareness dengan nilai uji t sebesar -3.877 membuktikan bahwa brand awarenss memiliki peran yang tidak begitu penting dalam membangkitakan keinginaan membeli produk, sedang variabel X2 yang adalah brand image dengan nilai uji t sebesar 6.570 membuktikan bahwa variabel ini memberikan pengaruh yang paling besar dalam membangkitakan keingginan membeli produk, dan variabel X3 yang adalah variabel brand knowledge membuktikan bahwa variable brand knowledge dengan nilai uji t sebesar 5.987 memiliki peran penting dalam membangkitkan keinginaan membeli produk. Dan pada uji F dapat diketahui bahwa 3 variabel bebas (X) memiliki F hitung sebesar 34.089 lebih besar dari f tabel sebesar 2.68 sehingga memberikan pengaruh secara simultan terhadap variabel terikat (Y). Dengan melihat standardized coefficient beta dari variabel X1 (-0.282), X2 (0.478), dan X3 (0.436), maka dapat diketahui bahwa variabel bebas (X) yang berpengaruh secara dominan terhadap variabel terikat (Y) adalah variabel X2 dengan nilai sebesar 0.478 yang melebihi nilai beta dari variabel lain sehingga hal ini menyebabkan ketidak sesuaian antar hasil yang ada dengan hipotesis yang diduga oleh peneliti yang dikarenakan bahwa kuatnya pengaruh brand image ditanamkan produsen ke konsumen.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information: | SK.EKO San 464 2009 |
Subjects: | H Social Sciences > HB Economic Theory > HB1-3840 Economic theory. Demography > HB221-236 Price H Social Sciences > HB Economic Theory > HB1-3840 Economic theory. Demography > HB522-715 Income. Factor shares > HB535-551 Interes H Social Sciences > HB Economic Theory > HB1-3840 Economic theory. Demography > HB535-551 Interes H Social Sciences > HF Commerce > HF5001-6182 Business > HF5410-5417.5 Marketing. Distribution of products H Social Sciences > HF Commerce > HF5001-6182 Business > HF5437-5444 Purchasing. Selling. Sales personnel. Sales executives H Social Sciences > HF Commerce > HF5001-6182 Business > HF5801-6182 Advertising |
Divisions: | Fakultas Ekonomi > Program Studi Manajemen |
Depositing User: | Staff Perpustakaan UWIKA |
Date Deposited: | 18 Oct 2022 02:37 |
Last Modified: | 18 Oct 2022 02:37 |
URI: | http://repository.widyakartika.ac.id/id/eprint/2506 |
Actions (login required)
View Item |